Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

122 Contoh Soal UN/UNBK Biologi SMA/MA Beserta Jawaban Lengkap dengan Pembahasannya~Part4

122 Contoh Soal UN/UNBK Biologi SMA/MA Beserta Jawaban Lengkap dengan Pembahasannya~Part4 - Contoh soal Ujian Nasional Biologi sekolah menengah dan kunci jawaban bagian keempat ini, merupakan lanjutan 122 contoh soal UNBK biologi bagian ke-3 (prediksi soal nomor 31-42).

Selain itu, bagi anda yang belum membaca dari bagian pertama, silahkan baca mulai dari sini. Dimulai dari pertanyaan nomor 43, berikut di bawah ini contoh soal UN Biologi dan jawaban disertai pembahasan.

43. Apabila roti dibiarkan terlalu lama, akan tampak bercak-bercak hitam yang menempel pada roti. Bercak hitam tersebut merupakan jamur….
a. Rhizopus oryzae
b. Aspergillus niger
c. Rhizopus stolonifer
d. Saccharomyces cerevisiae
e. Volvariella volvaceae
Jawaban: b. 
Pembahasan: Aspergillus niger adalah golongan jamur Ascomycotina yang memiliki konidia berwarna cokelat gelap sampai hitam. Jamur ini umumnya mengontaminasi permukaan makanan yang tidak disimpan dengan baik, seperti roti tawar dan jagung.
Rhizopus oryzae ==> pembuatan tempe
Rhizopus stolonifera ==> pembuatan tempe
Saccharomyces cerevisiae ==> pembuatan arak, tape, atau roti
Volvariella volvacea ==> jamur merang, dapat dimakan

44. Hewan-hewan pada gambar berikut termasuk ke dalam filum Chordata.

Persamaan ciri dari hewan tersebut sehingga termasuk dalam kelompok Chordata adalah….
a. memiliki ruas-ruas tulang belakang
b. berkaki empat
c. menyusui anaknya
d. bernapas dengan paru-paru
e. pemakan tumbuhan
Jawaban: a.
Pembahasan: Chordata adalah kelompok makhluk hidup yang memiliki notokorda (sumbu dorolis). Vertebrata atau hewan bertulang belakang merupakan subfilum dari filum chordata.

45. Bakteri Rhizobium sp. Bersimbiosis pada akar tanaman kacang-kacangan. Bakteri ini menguntungkan dalam bidang pertanian sebab….
a. membunuh hama tanaman
b. menggemburkan lahan padi
c. menguraikan sampah organic
d. mengikat nitrogen bebas
e. mengubah amonia menjadi nitrat
Jawaban: d.

46. Kepulauan Wakatobi di Sulawesi Tenggara akhir-akhir ini menarik perhatian dunia dengan ditemukannya salah satu terumbu karang terindah di dunia. Berikut ini beberapa kegiatan yang dapat dilakukan di kepulauan Wakatobi.
1. Menjual karang dan ikan warna-warni dengan harga yang mahal
2. Menjadikan Wakatobi menjadi daerah tujuan wisata bahari dengan fasilitas yang tidak merusak terumbu karang
3. Melestarikan terumbu karang dengan melarang siapapun menjamah dan mendekatinya
4. Menjadikan wilayah Wakatobi sebagai daerah perlindungan bawah air
Tindakan yang paling tepat untuk melestarikan daerah tersebut adalah….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4
Jawaban: d.

47. Sekelompok siswa sedang mengamati cumi-cumi, kerang, dan bekicot. Hewan-hewan tersebut mempunyai persamaan, yaitu bertubuh lunak sehingga hewan tersebut dimasukkan ke dalam kelompok….
a. Mollusca
b. Cephalopoda
c. Gastropoda
d. Bivalvia
e. Pelecypoda
Jawaban: a.

48. Cacing pita termasuk dalam kelompok Cestoda. Cacing ini bersifat endoparasit dalam saluran pencernaan vertebrata. Urutan dari fase yang dialami cacing tersebut setelah dari telur adalah….
a. onkosfer – sistiserkus – cacing pita dewasa
b. sistiserkus – onkosfer – cacing pita dewasa
c. cacing pita muda – onkosfer – sistiserkus – cacing pita dewasa
d. sistiserkus – onkosfer – cacing pita muda – cacing pita dewasa
e. onkosfer – cacing pita muda – sistiserkus – cacing pita dewasa
Jawaban: a. 
Pembahasan: Cacing pita dewasa hidup dalam usus manusia. Segmen tubuh cacing pita yang telah matang dan mengandung telur keluar secara aktif dari anus manusia atau secara pasif bersama feses. Cacing tersebut akan termakan babi atau sapi dan akan menetas mengeluarkan embrio onkosfer. Embrio cacing mengikuti sirkulasi udara lalu berkembang menjadi sistiserkus yang menginfeksi jaringan otot.

49. Dahulu orang beranggapan penyakit malaria disebabkan udara buruk, berkat kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kedokteran/kesehatan penyakit ini dapat dibasmi dan diupayakan penyembuhannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa cara efektif pencegahan malaria yang disebabkan oleh gigitan nyamuk Anopheles sp. Dapat dilakukan dengan cara….
a. mencari predator nyamuk Anopheles
b. memutus perkembangbiakan nyamuk Anopheles
c. mengobati penderita malaria sampai tuntas
d. mengisolasi penderita malaria di ruang khusus
e. memproduksi obat kimia sebanyak mungkin
Jawaban: b.

50. Eceng gondok merupakan tanaman air yang berperan sebagai produsen pada ekosistem air tawar. Pada kondisi tertentu pertumbuhan tanaman ini menjadi sangat pesat karena adanya limbah pupuk tanaman yang terbawa aliran air ke sungai sehingga dapat menyebabkan….
a. tanaman air yang lain dapat tumbuh dengan pesta pula
b. menumpuknya logam-logam berat di dasar sungai
c. berkurangnya O2 di bawah permukaan air
d. berkurangnya CO2 dibawah permukaan air
e. proses pembusukan berjalan sangat lambat karena tidak ada CO2
Jawaban: c.
Pembahasan: Ledakan populasi eceng gondok menyebabkan permukaan air tertutup sinar matahari sehingga produsen di alam tidak dapat melakukan fotosintesis. Hal tersebut mengakibatkan berkurangnya kadar oksigen dalam air (fotosintesis ==> gula + oksigen)

51. Kegiatan industri dan pertambahan populasi manusia mengakibatkan peningkatan konsentrasi karbon dioksida di atmosfer. Peningkatan tersebut dapat mengakobatkan….
a. terjadinya efek rumah kaca
b. terganggunya proses nitrifikasi
c. terjadinya hujan asam
d. terbentuknya lubang ozon
e. terjadinya asifikasi
Jawaban: a.

52. Suatu jaringan tumbuhan memiliki sifat-sifat:
Merupakan jaringan dasar, tersusun dari sel hidup, mempunyai struktur morfologi yang bervariasi, masih dapat membelah, dna berfungsi dalam pembentukan tunas. Jaringan tumbuah yang dimaksud adalah….
a. epidermis
b. xylem
c. kolenkim
d. parenkim
e. sklerenkim
Jawaban: d.

53. Komponen-komponen kimia sel yang jumlahnya relatif besar dalam protoplasma sel adalah….
a. C, H, O, Zn, Cu
b. C, H, O, N, S
c. Ca, Fe, Mg, Zn, Cu
d. C, H, Zn, Cu, Mn
e. Fe, Mg, Zn, Cu, Mn
Jawaban: b.

54. Seorang anak sering pusing dna lelah. Setelah diperiksa dan dicek darah, ternyata kadar Hb dalam darahnya sangat rendah. Gangguan dalam sistem peredaran darah ini disebut….
a. embolus
b. leukemia
c. arteriosclerosis
d. anemia
e. thrombus
Jawaban: d.
Pembahasan: Anemia merupakan penyakit kurang darah yang disebabkan oleh rendahnya kadar Hb dalam darah. Hb atau hemoglobin berfungsi untuk mengikat oksigen, maka ketika jumlah Hb dalam darah rendah, tubuh akan kekurangan oksigen sehingga merasa cepat lelah.
Embolus ==> penyumbatan pembuluh darah oleh benda asing, baik gumpalan darah maupun udara
Leukimia ==> kanker darah yang ditandai dengan kelelahan dan pendarahan
Arteriosklerosis ==> penyumbatan pembuluh darah arteri oleh zat kapur
Thrombus ==> penyumbatan pembuluh darah oleh gumpalan darah

55. Perhatikan gambar sel tumbuhan berikut!
Bagian sel yang hanya terdapat pada sel tumbuhan dan tidak terdapat pada sel hewan ditunjukkan oleh nomer 1 dan 2. Fungsi nomer 1 adalah….
a. mengontrol pertukaran zat
b. mengendalikan seluruh kegiatan sel
c. tempat pembentukan karbohidrat
d. tempat sintesis protein
e. tempat terjadinya respirasi aerob
Jawaban: c.
Pembahasan: Bagian yang ditunjuk oleh nomor 1 adalah kloroplas. Kloroplas merupakan tempat berlangsungnya fotosintesis untuk membentuk karbohidrat. Bagian yang ditunjuk oleh nomor 2 adalah dinding sel.

Baca juga: 
Contoh Soal USBN Biologi SMA dan Kunci Jawabannya
40 Soal UAS/USBN Biologi SMA/MA Lengkap dengan Jawabannya
130 Soal Latihan +Prediksi UNBK Biologi SMA/MA Lengkap dengan Kunci Jawabannya

56. Amati tumbuhan pada gambar berikut.

Tumbuhan yang termasuk ke dalam subdivision yang sama dengan tumbuhan pada gambar adalah….
a. Manihot utilissima (singkong)
b. Oryza sativa (padi)
c. Pisum sativum (kacang kapri)
d. Cycas rumphii (pakis haji)
e. Zea mays (jagung)
Jawaban: d.
Pembahasan: Tumbuhan pada gambar termasuk dalam subdivisi Gymnospermae, tumbuhan berbiji terbuka. Tumbuhan yang masuk dalam subdivisi yang sama adalah Cycas rumphii (pakis haji)

57. Diagram berikut ini menunjukkan daur nitrogen.

Proses yang terjadi pada daur nitrogen adalah….
a. (1) nitrifikasi, (2) denitrifikasi
b. (1) nitrifikasi, (4) denitrifikasi
c. (1) nitrifikasi, (6) denitrifikasi
d. (2) nitrifikasi, (6) denitrifikasi
e. (3) nitrifikasi, (5) denitrifikasi
Jawaban: b

Lanjut ke soal nomor 58-72 ==> 122 Contoh Soal UN/UNBK Biologi SMA/MA Beserta Jawaban Lengkap dengan Pembahasannya~Part5

Posting Komentar untuk "122 Contoh Soal UN/UNBK Biologi SMA/MA Beserta Jawaban Lengkap dengan Pembahasannya~Part4"