Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

20 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Indonesia Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap

20 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Indonesia Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap - Soal-soal ulangan tengah semester genap kelas 11 kurtilas edisi revisi postingan ini, berisikan materi yang sama dengan 30 Soal UTS B. Indonesia kelas xi K13 yang telah admin posting sebelumnya, yaitu 20 soal pilihan ganda dan 10 essay. 

Materi yang diambil meliputi soal bahasa Indonesia tentang proposal dan juga karya tulis (Bab 1 dan Bab 2).  Bila sebelumnya, soal ujiannya berbentuk PG dan essay/uraian, maka untuk postingan 20 soal tambahan ini, berbentuk pilihan ganda. Dengan demikian ada 50 butir soal latihan menghadapi ujian tengah semester di tahun ini.

Soal-soal yang ada, diharapkan bisa menjadi referensi belajar online siswa SMA/SMK/MAK/MA/Sederajat.

Berikut dibawah ini soal b. Indonesia kelas 11 dilengkapi kunci jawaban.

1. Langkah awal menulis sebuah karya ilmiah adalah menentukan topik. Hal-hal yang harus diperhatikan pada langkah ini adalah topik/masalah itu haruslah:
(1) ………
(2) Dikuasai penulis
(3) Menarik dan actual
(4) Ruang lingkupnya terbatas
Bagian yang tepat untuk melengkap langkah awal menulis karya ilmiah adalah…
A. Menentukan tema
B. Mencari ide yang layak dijadikan topik
C. Menarik perhatian penulis
D. Sukar diketahui
E. Belum pernah dibahas sebelumnya
Jawaban: C

2. Perhatikan kalimat-kalimat yang digaris bawahi.
(1) Tangan kiri Arman terkilir sewaktu bermain bola.
(2) Hatiku panas begitu melihat Ahmad dimarahi Pak Lurah.
(3) Ia sudah insaf, tidak ingin lagi tenggelam ke dalam dunia hitam.
(4) Rupanya tiang ini dilapisi besi, pantas saja kepalaku benjol.
(5) Gadis manis itu? Siapa lagi kalau bukan adikku.
(6) Rini menjadi Kuda Hitam dalam pertandingan sepakbola wanita.
(7) Ima seorang atlet yang sanggup lari mengelilingi alun-alun selama 30 menit.
Kalimat yang mengandung makna denotasi terdapat pada nomor…
A. (1),(2), dan (4)
B. (2),(3), dan (4)
C. (2),(3), dan (6)
D. (1),(4), dan (7)
E. (2),(1), dan (7)
Jawaban: D

3. Karya tulis yang menyajikan fakta umum dan tulis menurut metodologi penulisan yang baik dan benar dengan memperhatikan ciri-ciri dan syarat yang telah ditentukan disebut…
A. Proposal Penelitian
B. Karya ilmiah
C. Disertasi
D. Skripsi
E. Tesis
Jawaban: B

4. Karya tulis yang membahas suatu topik tertentu yang mencakup ruang lingkung perkulihan, seminar, symposium yang terdiri dari judul tulisan, abstraksi, pendahuluan, pembahasan, kesimpulan dan daftar pustakan disebut….
A. Usulan penelitian
B. Kuliah Kerja Praktek (KKP)
C. Makalah
D. Karya ilmiah
E. Proposal penelitian
Jawaban: C

5. Akhir-akhir ini masalah limbah menjadi topik utama di media cetak maupun media elektronik. Akibat kemajuan bidang industri dan teknologi, maka limbah pun mulai menjadi masalah.
Paragraf di atas merupakan bagian pendahuluan pada karya tulis yaitu....
A. Kegunaan penelitian
B. Latar belakang masalah
C. Sistematika
D. Manfaat penulisan
E. Tujuan penulisan
Jawaban: B

6. Tata cara penulisan judul karya ilmiah yang baku adalah…
A. Pengaruh PERMEN Terhadap Kesehatan Gigi
B. PENGARUH PERMEN terhadap KESEHATAN GIGI
C. pengaruh permen terhadap kesehatan gigi
D. Pengaruh Permen terhadap Kesehatan Gigi.
E. PENGARUH PERMEN TERHADAP KESEHATAN GIGI
Jawaban: E

7. Makna kata yang tidak mengalami perubahan, sesuai dengan konsep asalnya, adalah pengertian…
A. Konotasi
B. Denotasi
C. Konjungsi
D. Klausa
E. Intonasi
Jawaban: B

8. Arif dikambing hitamkan oleh Agung yang merupakan tentangganya.
Kutipan teks di atas memiliki makna….
A. Konotasi
B. Denotasi
C. Konjungsi
D. Klausa
E. Intonasi
Jawaban: A
Baca juga:
- 40 contoh soal ujian sekolah (USP) Bahasa Indonesia Kelas 12 Semester 2 Beserta Jawabannya
- 30 soal UAS/PAS B. Indonesia kelas 11 semester genap kurikulum 2013
- soal-soal bahasa Indonesia kelas 10 semester genap K13 edisi revisi
20 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Indonesia Kelas 12 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap
20 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Indonesia Kelas 10 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap
9. Setiap tahun disekolah saya diadakan perkenalan bersama (Persama) dari berbagai kegiatan ekstrakulikuler. Kegiatan ini sudah disusun dalam program kerja OSIS. Panitia yang terbentuk akan merencanakan kegiatan tersebut tanggal 4-15 September 2004 di perkemahan Cidahu, Sukabumi. Untuk itu, panitia menyusun proposal.
Kalimat berisi tujuan pelaksanaan kegiatan dalam penulisan proposal sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ….
A. Kegiatan ini dilaksanakan di Cidahu, Sukabumi dan pesertanya adalah seluruh siswa kelas X dan pengurus OSIS.
B. Kegiatan persama ini diadakan untuk mengakrabkan dan menjalin kerja ama antara anggota OSIS dari berbagai ekstrakulikuler yang ada di sekolah.
C. Kegiatan ini memerlukan dana yang cukup besar. Oleh karena itu, setiap peserta dikenakan biaya Rp. 50.000.00.
D. Kegiatan OSIS ini sudah disusun dalam program jangka panjang sehingga harus dilaksanakan sesuai dengan program yang ada.
E. Kegiatan ini akan berlangsung dari tanggal 4-5 September 2004, untuk itu segera daftarkan diri ke ruang secretariat OSIS.
Jawaban: B

10. Proposal memiliki unsur-unsur yang terdapat di dalamnya, kecuali….
A. Dasar pemikiran
B. Maksud dan tujuan
C. Peserta
D. Penutup
E. Bahasa
Jawaban: E

Lanjut ke soal nomor 11-20 ==> 20 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Indonesia Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap~Part2

Posting Komentar untuk "20 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Indonesia Kelas XI Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap"